Suban Air panas

Objek Wisata Suban Air panas merupakan obyek wisata alam yang sudah lama diminati masyarakat Bengkulu, Kelebihan objek wisata ini sangatlah banyak, itu dikarenakan objek wisata ini menawarkan berbagai keunikan di dalamnya. Obyek wisata ini masih terus dikembangkan dan ditata dengan baik sehingga mampu menarik wisatawan mancanegara.
Obyek wisata ini terletak + 6 km dari Kota Curup. Selain merupakan tempat rekreasi yang menyenangkan, air panas di obyek wisata ini dipercaya berguna untuk penyembuhan berbagai penyakit kulit, pegal linu dan rematik. Dilokasi ini juga terdapat air terjun yang indah dengan ketinggian + 90 m dengan air yang jernih dan dingin. Selain itu terdapat pula batu yang dianggap keramat yang diberi nama Batu Menangis oleh masyarakat setempat. Konon mitosnya orang-orang tertentu membawa sejumlah hewan peliharaan dan memotongnya untuk mendapatkan keberkahan dari Tuhan Yang Maha Kuasa. 

Jumlah pengunjung ke obyek wisata Suban Air panas ini mencapai + 7500 orang/bulan dan untuk menuju obyek wisata alam Suban Air Panas tersebut tidaklah sulit karena jaraknya + 3 km dari jalan Negara, maka lokasi dapat dengan mudah diakses menggunakan kendaraan pribadi baik roda 2 maupun roda 4. Obyek wisata alam Suban Air Panas ini merupakan wisata unggulan di Propinsi Bengkulu pada umumnya dan Kabupaten Rejang Lebong pada khususnya.

Author:

Related Posts:

  • Wisata AlamWisata Alam merupakan bentuk kegiatan rekreasi dan pariwisata yang memanfaatkan potensi sumberdaya a… Read More
  • Tips WisataBerwisata memang dapat menghilangkan kepenatan, serta kejenuhan sehari-hari dan tentunya membuat hid… Read More
  • Pulau KembangPulau Kembang adalah sebuah delta yang terletak di tengah sungai Barito yang termasuk di dalam wilay… Read More
  • Bledug KuwuBledug Kuwu adalah sebuah kawah lumpur (mud volcano) yang terletak di Desa Kuwu, Kecamatan Kradenan,… Read More
  • Suban Air panasObjek Wisata Suban Air panas merupakan obyek wisata alam yang sudah lama diminati masyarakat Bengkul… Read More
  • Pulau kagetPulau Kaget adalah sebuah delta yang terletak di tengah-tengah sungai Barito termasuk dalam wilayah … Read More
  • Rawa PeningRawa Pening  adalah danau sekaligus tempat wisata air di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah. Denga… Read More
  • Garuda Wisnu KencanaTaman Budaya Garuda Wisnu Kencana (bahasa Inggris: Garuda Wisnu Kencana Cultural Park), disingkat GW… Read More

0 comments:

Jika Anda mengetahui tempat ini dan memiliki info yang belum tertulis, silahkan beri masukan agar lebih bermanfaat bagi para Pecinta Wisata Alam Indonesia dan pihak-pihak yang terkait :D