Perkebunan Teh Kemuning

Perkebunan teh Kemuning berada di lereng Gunung Lawu dan masuk dalam wilayah administrasi Karanganyar Jawa Tengah.Tak sulit mencapai tempat ini. Dari pertigaan Karangpandan, ambil jalur lurus –kanan menuju arah Tawangmangu. Jalan ini adalah jalur yang sama jika Anda menuju situs Candi Ceta dan Candi Sukuh. Hanya saja jalan beraspal menuju ke kawasan ini tak begitu lebar, sedikit terjal dan mulai rusak.
Teman-teman kuliah ku juga sering mengadakan kegitan Impas [ ilmu medan dan kompas] di sini.

Seperti banyak kebun teh di tempat-tempat lain, Kebun Teh Kemuning juga cenderung berfungsi ganda. Selain menjadi tempat pembudidayaan tanaman teh alias Camellia sinensis, Kemunging sekaligus menjadi sebuah obyek wisata agro. Warna hijau yang terbentang lebar, luas, dan jauh, juga kontur tanah tanah yang berbukit-bukit, serta suasana tenang dan sejuk, adalah pesona kawasan ini. Setaip pagi, mulai pukul 06.00 hingga pukul 08.00, Kita juga bisa menyaksikan wanita-wanita setempat yang eksotik, memetik teh. Hasil dari kebun Teh Kemuning ini disetorkan ke sejumlah pabrik teh. Luas lahan yang aktif berproduksi perkebunan ini adalah 392 hektare, dari total seluas 437 hektare. Sisanya untuk pabrik pengolahan teh, pembibitan, emplasemen dan rumah dinas atau rumah tinggal. Dari lahan aktif, bisa dihasilkan 12 hingga 15 ton daun teh basah .
http://kabarsoloraya.com

Author:

0 comments:

Jika Anda mengetahui tempat ini dan memiliki info yang belum tertulis, silahkan beri masukan agar lebih bermanfaat bagi para Pecinta Wisata Alam Indonesia dan pihak-pihak yang terkait :D